Home / BERITA / Puskesmas Sambong Rayakan HUT ke-47, Perkuat Sinergitas Lintas Sektoral dan Kader Kesehatan

Puskesmas Sambong Rayakan HUT ke-47, Perkuat Sinergitas Lintas Sektoral dan Kader Kesehatan

BLORA – MEDIA CAKRA NUSANTARA,– Puskesmas Sambong memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-47 dengan penuh semangat kebersamaan pada Jumat, 19 Desember 2025. Kegiatan yang berlangsung di halaman Puskesmas Sambong sejak pukul 06.00 WIB hingga 10.00 WIB tersebut mengusung tema “Sinergitas Bersama Lintas Sektoral dan Kader Kesehatan.”

Perayaan HUT Puskesmas Sambong yang berdiri sejak 12 Desember 1978 ini digelar secara sederhana namun tetap meriah. Antusiasme terlihat dari kehadiran kader kesehatan dari seluruh desa se-Kecamatan Sambong, unsur Forkopimcam, serta masyarakat yang turut memeriahkan rangkaian acara.

Adapun kegiatan yang diselenggarakan meliputi senam bersama Forkopimcam dan kader kesehatan, makan nasi pecel bersama hasil olahan UMKM Sambong, khitanan gratis bagi anak yatim dan dhuafa, serta hiburan sambung lagu yang dipersembahkan oleh kader kesehatan dari sepuluh desa di wilayah Kecamatan Sambong.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Puskesmas Sambong, Eny Purwaningsih, STr.Keb. Bdn.M.M., memberikan apresiasi khusus kepada kader kesehatan tertua, Lisweni dari Desa Pojokwatu, kelahiran tahun 1965, yang telah mengabdi selama kurang lebih 40 tahun. Ia menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas dedikasi dan pengabdian yang telah diberikan, serta mendoakan agar selalu diberi kesehatan.

“Pengabdian para kader kesehatan adalah kekuatan utama kami. Tanpa mereka, pelayanan kesehatan tidak akan berjalan optimal. Terima kasih atas dedikasi dan ketulusan selama ini,” ujar Eny Purwaningsih.

Lebih lanjut, Eny Purwaningsih menegaskan komitmen Puskesmas Sambong untuk terus merangkul seluruh elemen, baik internal tenaga kesehatan, lintas sektoral, maupun masyarakat. Ia juga bertekad memberikan pelayanan kesehatan terbaik, termasuk berbagai layanan kesehatan gratis, serta berharap pembangunan di sektor kesehatan semakin maju dan merata.

Sementara itu, Kepala KUA Sambong, Siswoyo, S.Sy., yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan ucapan selamat atas HUT ke-47 Puskesmas Sambong. Ia mengapresiasi kinerja Puskesmas Sambong yang dinilai telah memberikan pelayanan kesehatan yang luar biasa kepada masyarakat.

“Selamat dan sukses untuk Puskesmas Sambong. Semoga terus menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat,” tuturnya.

Perayaan HUT ke-47 ini menjadi momentum penting bagi Puskesmas Sambong untuk memperkuat sinergi, meningkatkan kualitas pelayanan, serta meneguhkan komitmen dalam mewujudkan masyarakat Sambong yang sehat dan sejahtera.
(NAD)